Blog

RDPS dan ERA Unggul di Kota Palembang 

×

RDPS dan ERA Unggul di Kota Palembang 

Sebarkan artikel ini
oppo_2

UpdateKini+ Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palembang gelar Rapat Pleno Terbuka (RPT) Rekapitulasi dan penghitungan perolehan suara Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Selatan (Sumsel) serta Walikota dan Wakil Walikota (Wawako) Palembang.

Selain itu juga sekaligus digelar penetapan hasil Pemilihan Walikota dan Wawako Palembang pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak Tahun 2024, yang digelar di Aula Demokrasi Sekretariat KPU Kota Palembang, Rabu (4/12/2024).

Ketua KPU Kota Palembang, Syawaludin SHI MH mengatakan bahwa dalam Rapat Pleno Terbuka tersebut disaksikan oleh saksi perwakilan dari Pasangan Calon (Paslon) baik Gubernur dan Wagub maupun Walikota dan Wawako dari nomor urut 1 (satu), 2 (dua) dan 3 (tiga) serta rekan-rekan dari Bawaslu Kota Palembang dan pemantau Pemilu.

“Tadi sudah kita saksikan bersama-sama, bahwa KPU Kota Palembang sudah melaksanakan Rekapitulasi dan penghitungan perolehan suara dari 18 Kecamatan yang ada di Kota Palembang,” katanya.

Ia beberkan hasil perolehan suara Paslon Gubernur dan Wagub Sumsel yaitu nomor urut 1, Herman Deru – Cik Ujang (HD-CU) berjumlah 233.044 suara sah, nomor urut 2 Eddy Santana Putra – Riezky Aprilia (ERA) berjumlah 338.576 suara sah dan nomor urut 3, Mawardi Yahya – RA Anita Noeringhati (Matahati) berjumlah 178.208 suara sah.

Sedangkan untuk hasil perolehan suara Paslon Walikota dan Wawako Palembang yaitu nomor urut 1, Fitrianti Agustinda – Nandriani Octarina berjumlah 175.495 suara sah, nomor urut 2, Ratu Dewa – Prima Salam (RD-PS) berjumlah 352.696 suara sah dan nomor urut 3, Yudha Pratomo – Baharuddin berjumlah 229.895 suara sah.

“Untuk tahapan selanjutnya, malam ini, kami akan menyerahkan langsung hasil perolehan suara baik Gubernur dan Wagub Sumsel maupun Walikota dan Wawako Palembang kepada KPU Provinsi Sumsel. Selanjutnya kami akan menunggu jadwal Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi untuk tingkat KPU Provinsi Sumsel ,” ujarnya Syawaludin.

Lanjut Syawaludin terangkan untuk tingkat Partisipasi masyarakat Kota Palembang dalam Pilkada serentak 2024 baik untuk tingkat Gubernur-Wagub maupun Walikota-Wawako lebih kurang 64 persen dengan target 80.persen.

“Kami dari KPU Kota Palembang sudah berusaha semaksimal mungkin, untuk sosialisasi baik untuk di pemilih pemula di 34 SMA, SMK dan MAN yang ada di Kota Palembang. Selai itu kami juga bersama badan Adhoc KPPS ke pasar-pasar bahkan masuk ke lorong-lorong, sosialisasikan sangat pentingnya hak pilih warga Kota Palembang,” terangnya.

Lebih lanjut dia ungkapkan untuk evaluasinya, mungkin akan dilakukan lagi pendekatan kepada masyarakat, untuk memberitahukan pentingnya untuk menyalurkan hak pilih.

“untuk kinerja, Kami sudah maksimal mungkin dalam melayani baik peserta Pemilu, Pilkada, Masyarakat maupun awak media,” ungkapnya Syawaludin.

Terakhir Syawaludin mengapresiasi rekan-rekan keluarga besar awak media khususnya yang ada di Kota Palembang, yang selalu hadir untuk membantu dalam mensosialisasikan event-even KPU Kota Palembang.

“Saya selaku Ketua KPU Kota Palembang dan mewakili rekan-rekan komesioner lainnya mengucapkan terima kasih kepada awak media yang telah membantu dalam mensosialisasikan setiap event yang diselenggarakan oleh KPU Kota Palembang,” pungkasnya Syawaludin

l